Masuk Jurusan Sistem Informasi, Kenapa?

04.14


Sebuah pertanyaan yang tidak aneh buatku, semenjak aku memutuskan untuk kuliah disini aku selalu mendapatkan pertanyaan seperti itu. Akan tetapi, yang selalu menjadi jawabanku hanya karena aku suka bermain komputer, entah itu bermain game ataupun mengerjakan suatu pekerjaan menggunakan komputer.
Awalnya, aku hanya mengetahui jurusan Sistem Informasi ini mendalami perangkat lunak saja sedangkan untuk perangkat keras didalami oleh jurusan Sistem Komputer. Namun, setelah aku berada ditengah aktifitas perkuliahan jurusan Sistem Informasi ini, aku jadi tahu bahwa semuanya itu saling berkaitan.
Selain alasan itu, alasan yang lebih memantapkan hatiku untuk memilih jurusan ini adalah karena ajakan dan bujukan sahabatku. Dia mengajakku untuk masuk di jurusan dan universitas yang sama dengan dia karena latar belakang ilmu yang dia miliki adalah IPS sedangkan aku IPA. Dia takut tidak bisa mengikuti kegiatan perkuliahan nanti,makanya dia mengajakku agar bisa berbagi ilmu satu sama lain.
Sejujurnya, aku tidak memiliki minat yang besar dalam memilih jurusan ini, karena aku tidak menyukai rutinitas yang terus menerus. Aku tak terlalu menyukai pekerjaan kantoran yang hanya bisa duduk diam didepan benda mati untuk mengerjakan suatu pekerjaan dikantor, aku lebih menyukai kegiatan yang membuat aku bergerak.
 Akan tetapi, sepertinya takdirku memang berada disini untuk melanjutkan kegiatan studiku. Aku tidak lulus SNMPTN di jurusan dan Universitas yang aku pilih. Oleh karena itu, mau tidak  mau aku harus kuliah, dan akhirnya Universitas Gunadarma dan Jurusan SIstem Informasi ini jadi pilihanku.
Agak beresiko memang, dengan latar belakang minat yang tidak terlalu kuat dalam hatiku untuk melanjutkan studi di jurusan ini. Namun, sekali lagi aku berfikir bahwa inilah jalan hidup yang harus aku jalani, aku yakin Allah SWT punya rencana lain yang lebih indah. Aku jalani semester satuku dengan perasaan campur aduk sampai pada akhirnya aku mendapatkan hasil prestasi yang cukup memuaskan bagiku walaupun belum mencapai target.
Tulisan ini aku buat untuk memenuhi tugas softskill mata kuliah Ilmu Budaya Dasar pada semester kedua sebagai tugas pertama.
Terima kasih kepada Ibu Dosen yang telah memberikan aku kesempatan untuk menulis tulisan ini, dan saya memohon maaf apabila terdapat kesalahan dalam penulisan ini. Saya bukanlah manusia yang sempurna yang tak pernah punya salah. Maafkan juga karena tulisan ini terlambat dikirim.
Salam,
RAHMARANI HAKIM   
15111774   
1KA06

You Might Also Like

0 komentar

Pengikut

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Subscribe